Dampak Model Pembelajaran Discovery Learning dalam Pendidikan Fisika (2015-2025): Literatur Sistematis, Analisis Jaringan
(1) Universitas Negeri Yogyakarta
(2) Universitas Negeri Yogyakarta
(3) Universitas Negeri Yogyakarta
(*) Corresponding Author
Abstract
Penelitian ini secara sistematis mengevaluasi tren dan perkembangan studi Discovery Learning dalam pembelajaran fisika periode 2015–Mei 2025 melalui analisis 20 artikel dari Scopus. Hasil menunjukkan dominasi penerapan pada topik fisika dasar, khususnya mekanika klasik, dengan pendekatan Guided Discovery Learning sebagai metode utama. Fokus penelitian meliputi peningkatan keterampilan berpikir kritis, integrasi teknologi digital, dan pengembangan kurikulum ilmiah, meskipun topik fisika lanjutan dan kolaborasi internasional masih terbatas. Studi ini merekomendasikan lima arah pengembangan ke depan, termasuk integrasi AR/VR, penguatan keterampilan berpikir tingkat tinggi, serta inovasi kurikulum Discovery Learning.
Keywords
Discovery Learning; SLR; Bibliometrix
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.24127/jpf.v13i2.13183
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Indexing by:

JPF (Jurnal Pendidikan Fisika) FKIP UM Metro by Physics Education Program, Universitas Muhammadiyah Metro is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.





